Gerak Cepat Tim Reskrim Polsek Pancur Batu Ringkus Pelaku Pembacokan



Ket. Foto : pelaku pembacokan Batin Simamora diciduk Tim Reskrim Polsek Pancur Batu.

Publik Metro / Pancur Batu- Tim Reskrim Polsek Pancur Batu, gerak cepat menerima laporan korban pembacokan Bahtiar Lubis(35th) warga Jln. Serikandi Desa Lama Kecamatan Pancur Batu, menderita luka serius ditangan kirinya akibat dibacok oleh Batin Simamora(36th).

Tim Reskrim bergerak cepat berhasil membekuk Batin Simamora(36th) masyarakat Desa Tengah Kecamatan Pancur Batu Kabupaten Deli Serdang pada Rabu (05/2/2020).

Pelaku Batin Simamora dibekuk saat di pangkalan angkutan umum trayek 97, tanpa perlawanan yang berarti.

Kapolsek Pancur Batu AKP Dedy Dharma ,SH,MH memebenarkan penangkapan tersebut .

Awal kejadian penangkapan Batin Simamora, ketika Unit Reskrim  mendapatkan informasi bahwa di Puskemas Pancur Batu ada seorang laki -laki dewasa yang sedang dirawat karena dibacok oleh pelaku. Mendapat informasi tersebut Kanit Reskrim Iptu Suhaily Hasibuan dan anggota piket reskrim, dan Pawas Ipda GE Ginting menuju Puskesmas Pancur Batu.

Setiba nya di Puskesmas tim bertemu dengan korban Bahtiar Lubis, lalu menginterogasinya. Setelah mendapatkan ciri-ciri pelaku yang dikatakan masih berada di pangkalan Angkutan umum trayek 97 di jalan Srikandi desa lama .

Kanit Reskrim Polsek Pancur Batu Iptu Suhaily Hasibuan ,SH,MH bersama tim reskrim langsung ke pangkalan angkutan umum trayek 97 dan menangkap pelaku saat di pangkalan angkutan 97 di Jln. Srikandi Desa Tengah Kecamatan Pancur Batu.

Terpisah Kanit Reskrim Polsek Pancur Batu mengatakan  bahwa "Pelaku saat ini sudah kami jebloskan ke sel jeruji Polsek Pancur Batu dan kami jerat dengan pasal 351 KUHP Pidana. Korban Bahtiar Lubis (35th), saat ini masih dirawat di Puskesmas Pancur Batu karena tangan sebelah kirinya mengalami luka yang cukup serius" ungkap Suhaily. (red)

Kontributor : Leo
Share on Google Plus

About Anonim

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.

0 comments:

Posting Komentar